Strawberry Shortcake

COOK WITH ANCHOR
Chef Reza - 11/08/22

Halal

60 Menit

Rp 50.000

Recommended


Butter

Anchor Unsalted Butter

Whip Cream

Anchor Extra Whip

Cheese

Anchor Cream Cheese

Bahan-Bahan

  • Vanilla Sponge :

    Telur 213 gr
    Gula pasir 65 grCake emulsifier 5 gr
    Tepung protein sedang 45 gr
    Maizena 7 gr
    NZMP 8 gr
    Anchor Unsalted Butter 50 gr
    Vanilla essence 2 gr

  • Vanilla Cream :

    Anchor Cream Cheese 50 gr
    Gula halus 80 gr
    Vanilla essence 4 gr
    Gelatine bubuk 5 gr
    Air 25 gr
    Anchor Extra Whip 400 gr

  • Bahan Tambahan :

    Strawberry 100-150 gr
    Neutral gel 15 gr


Cara Membuat

Vanilla Sponge

1. Campurkan semua bahan kecuali Anchor Unsalted Butter, kocok hingga mengembang.

2. Tuangkan 1/3 adonan pada Anchor Unsalted Butter yang telah dicairkan, aduk perlahan hingga rata.

3. Tuangkan pada Loyang ukuran 30 x 30 x 4 Cm yang sudah dioles butter.

4. Panggang dengan panas oven +/- 180° C selama 20 menit.

5. Setelah sponge dingin, cetak sponge sesuai ring yang digunakan.

icon
icon

Vanilla Cream

1. Kocok Anchor Extra Whip hingga 70% mengembang, sisihkan.

2. Kocok Anchor Cream Cheese, gula halus dan vanilla essence hingga halus.

3. Masukkan gelatine dan air yang sudah di tim / lelehkan.

4. Tuang cream yang sudah di kocok sedikit demi sedikit, aduk rata.

icon
icon

Penyelesaian

1. Cetak sponge ukuran persegi 14x14cm, jadikan sponge sebagai base cake.

2. Tuang vanilla cream sebanyak 70 gr, ratakan.

3. Tuang strawberry yang telah dipotong-potong

4. Tutup strawberry dengan vanilla cream sebanyak 130 gr.

5. Tambahkan vanilla sponge sebagai layer kedua, tuangkan cream sebanyak 50 gr, ratakan.

6. Dinginkan cake dalam freezer hingga set.

7. Setelah cake set, keluarkan dari cetakan, potong cake dan hias dengan strawberry.

icon
icon

Stay updated!
Subscribe to our newsletter.